Kumpulan 5 Resep Kreasi Bakwan Yang Renyahnya Bikin Jatuh Cinta Sejak Gigitan Pertama

By Refina Jasmine, Jumat, 11 Oktober 2019 | 09:45 WIB
Kumpulan 5 Resep Kreasi Bakwan Yang Bikin Jatuh Cinta Gigitan Pertama (Sajian Sedap)

4. Bakwan Kangkung

Resep Bakwan Kangkung Enak Ini Selalu Dirindukan Untuk Jadi Pelengkap

Waktu: 30 Menit

Sajian: 12 Buah

Bahan:

2 ikat kangkung, disiangi, dipotong-potong

3 lembar kol, diiris halus

1 batang daun bawang, diiris halus

75 gram wortel, diiris korek api

150 gram tepung terigu protein sedang

1 butir telur, dikocok lepas

125 ml air

500 ml minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus:

3 siung bawang putih, digoreng

3 butir bawang merah, digoreng

2 butir kemiri, digoreng

1 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

1/4 sendok teh gula pasir

Baca Juga: Cara Membuat Bakwan Jadi Semakin Renyah dan Tidak Berminyak, Semua Pasti Bisa Buat Bakwan Enak

Cara Membuat Bakwan Kangkung:

1. Aduk rata kangkung, kol, daun bawang, wortel, tepung terigu, dan bumbu halus.

2. Tambahkan air dan telur. Aduk rata.

3. Sendokkan campuran kangkung ke dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang.

4. Goreng sampai matang dan kuning kecokelatan.

NEXT: BAKWAN SAYUR CAMPUR TERI