SajianSedap.com - Siapa yang tidak suka makan udang goreng tepung.
Rasanya yang kriuk di luar dan kenyal di dalam membuat hidangan ini jadi favorit, bahkan untuk si kecil sekalipun,
Gak heran kalau menu udang goreng tepung selalu jadi favorit di restoran seafood.
Tak ada meja yang tak memesan menu ini, lo.
Baca Juga: Resep Roti Goreng Udang Telur Enak, Cara Praktis Menyulap Roti Tawar Jadi Hidangan Lezat
Nah, lebih baik kita buat sendiri udang goreng tepung di rumah, yuk.
Pasti bisa renyah walau sudah dingin kalau pakai tips ini.
Langsung simak!
1. Beri Rasa pada Udang
Sebelum diolah, pertama-tama pastikan menggunakan udang berkualitas baik.
Udang yang segar tentu saja jadi kunci nomor satu kenikmatan udang goreng tepung.
Kupas dan hanya sisakan sedikit bagian buntut saja.
Kalau mau, bagian punggung udang bisa kita belah tak putus.
Setelahnya, pastikan memberi rasa dan bumbu pada udang.
Baca Juga: Resep Lumpia Goreng Udang Sayur Enak, Bisa Jadi Inspirasi Untuk Peluang Usaha
Yang wajib ada adalah garam dan gula.
Kalau mau tak amis, boleh tambahkan sedikit perasan air jeruk lemon.
Kalau di restoran seafood, bubuk kaldu tentu saja ditambahkan sehingga rasanya jadi gurih bukan main.
2. Bahan Pencelup
Nah, untuk membuat udang goreng tepung kita bisa menggunakan bahan pencelup berupa telur atau air es.
Namun, dari keduanya, air es (bahkan dengan es batu) memberikan kerenyahan yang lebih tahan lama, lo.
Sedangkan, telur biasanya renyah saat hangat, tapi berubah lembek saat sudah dingin.
Jadi, baiknya gunakan bahan pencelup berupa air es yang dicampur dengan tepung terigu dan tepung beras.
Biasanya, jumlah air es : tepung terigu : tepung beras adalah 6 : 3 : 1
Jadi, untuk 150 ml air es, kita bisa menambahkan 75 gram terigu dan 25 gram tepung beras.
Jangan lupa, tambahkan juga 1/4 sendok teh baking powder ke dalam adonan pencelup ini, ya.
Baking powder akan memberikan kerenyahan maksimal pada udang goreng tepung.
3. Tepung Pelapis
Nah, setelah dicelupkan ke tepung pencelup, udang harus kembali kita lapisi dengan tepung pelapis.
Untuk bagian ini, pastikan menggunakan campuran tepung terigu dan maizena.
Baca Juga: Resep Udang Tumis Kacang Polong Enak Ini Nikmatnya Bukan Kepalang
Maizenanya tak perlu terlalu banyak, cukup 1 : 5 dibanding terigu.
Jadi, untuk 100 gram terigu misalnya, kita cukup menggunakan 20 gram maizena.
Perpaduan dua tepung itu akan menghasilkan udang goreng tepung yang renyah maksimal dan tahan lama.
Jangan lupa, saat dilapisi, cubit-cubit sedikit bagian luar udang supaya ada tepung kriting yang membuatnya makin kriuk.
Selamat mencoba.
Baca Juga: Resep Bakwan Udang Jamur Enak Buat Kudapan Ataupun Pelengkap