Spesial Saji-Sedap, Main-main ke Kelapa Gading Jangan Lewatkan Sajian Butter Rice Unik sampai Jamuan 24 Jam

By Virny Apriliyanty, Rabu, 13 Januari 2021 | 15:30 WIB
Warung Nasi Padang (TribunnewsBogor/Vivi Febrianti)

Spesial Saji-Sedap, Main-main ke Kelapa Gading Jangan Lewatkan Sajian Butter Rice Unik sampai Jamuan 24 Jam

SajianSedap.com - Kawasan Kelapa Gading dikenal sebagai salah satu tujuan wisata kuliner di DKI Jakarta.

Begitu banyaknya tempat makan di sini, tak jarang membuat bingung memilihnya.

Namun ada beberapa tempat yang layak dikunjungi. 1. Amyrea Art & Kitchen, Konsep Artistik untuk Menu & Desain KafeJl. Kelapa Kopyor Blok CE2 No.3, Kelapa GadingBuka pukul 08.00 – 22.00 WIBTelp: 0812 8215 0550Instagram: @amyreaartkitchenKesan artistik langsung terasa begitu memasuki resto berkapasitas 60 pengunjung ini. Maklum saja, pemiliknya pasangan yang berlatar belakang desain grafis, Andy Salem, dan sang istri, Maryna. “Ilmu yang kami punya diwujudkan dalam bentuk kuliner dan konsep art kitchen yang kami tawar kan di sini,” urai Maryna yang membuka kafenya 5 bulan lalu.

Baca Juga: Spesial Saji-Sedap, Singgah Sejenak di Kota Bogor Sambil Berburu Oleh-oleh Lezat di Kota Hujan

Baca Juga: Spesial Saji-Sedap, Jalan-jalan Ke Palu Tak Lengkap Tanpa Mencicipi Sedapnya Kaledo hingga Utaleko

Beberapa menunya pun disajikan sangat menarik. Menu untuk anak-anak, misalnya, ada Butter Rice with Fried Dory yang tersaji unik. Butter rice nan gurih berbentuk kucing, lengkap dengan mata dan telinga berbahan nori, ikan dari wortel, dan 3 potong besar ikan dori berbalut tepung renyah bertoping mayones. Kelezatan rasanya dibanderol Rp 45 ribu.

Versi lainnya, Butter Rice with Chicken Omelet yang menyajikan butter rice dengan pan fried boneless chicken berselimut omelet. Untuk menu ini, buter rice dibentuk panda yang sedang tertidur lelap. “Kedua menu ini favorit anak-anak,” imbuhnya.