SajianSedap.com - Akhirnnya kini terungkap juga cara membuat jengkol empuk 'selembut tahu'.
Ya, cara membuat jengkol empuk ini dibongkar langsung oleh pedagang warteg loh.
Anda juga tak perlu khawatir kesusahan untuk mengikuti cara membuat jengkol empuk.
Karena cara membuat jengkol empuk ini mudah banget.
Ya, Anda hanya perlu memerhatikan beberapa cara ini saja.
Bahkan jika Anda mengikuti cara membuat jengkol empuk ini dijamin bakal bisa nambah terus.
Penasarankan bagaimana cara membuat jengkol empuk? Yuk simak artikel berikut ini.
Cara Membuat Jengkol Empuk 'Selembut Tahu'
Jengkol di warteg terkenal empuk, tak heran jengkol jadi makanan favorit banyak orang saat bersantap di sana.
Cara masak jengkol empuk ala warteg terbilang tak sulit dan bisa Anda praktikkan di rumah.
Berikut tips masak cepat untuk pemula cara memasak jengkol empuk.
1. Pilih jengkol tua
Penting untuk memilih jengkol tua untuk mengolah masakan jengkol. Sebab, jengkol tua berarti dagingnya empuk.
Ciri jengkol yang tua adalah kulit luarnya keras dan berwarna cokelat tua. Terkadang kulit luar jengkol tua sampai pecah.
2. Cuci dan rebus jengkol sampai empuk
Cuci bersih jengkol kemudian rebus dalam waktu cukup lama, lebih kurang 30 menit setelah air mendidih.
Proses merebus jengkol yang lama ini untuk membuat jengkol benar-benar empuk dan mengurangi baunya.
Kita juga bisa merebus jengkol dengan air cucian beras. Air cucian beras bisa menghilangkan bau menyengat jengkol.
3. Kupas kulit dan geprek jengkol
Proses merebus jengkol membuat kulitnya mudah dikupas. Setelah mengupas jengkol, Anda bisa menggeprek jengkol dengan ulekan.
Jengkol yang digeprek teksturnya kian empuk dan mudah menyerap bumbu saat dimasak.
4. Jangan pelit bumbu
Salah satu rahasia makan jengkol enak adalah pengunaan bumbu yang royal. Gunakan bumbu dapur dan rempah-rempah dalam jumlah banyak.
Jengkol mampu menyerap rasa dan aroma dari aneka bumbu tersebut, sehingga membuatnya semakin nikmat.
Rasa dan aroma jengkol juga bisa diimbangi oleh penggunaan bumbu yang banyak.
5. Tambahkan banyak air saat menumis jengkol
Saat menumis jengkol dengan aneka bumbu halus dan geprek, jangan lupa tambahkan air dalam jumlah banyak.
Biarkan air menyusut dan bumbu meresap sempurna ke dalam jengkol. Ini membuat jengkol kian empuk dan nikmat.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Cara Memilih Jengkol
Jika Anda ingin membeli jengkol, baiknya simak beberapa cara memilihnya, agar tak salah.
Menurut Ahmad Sulaeman, PhD., Guru Besar Keamanan Pangan dan Gizi dari Fakultas Ekologi Manusia IPB University sekaligus Sekjen Perhimpunan Pakar Gizi dan Pangan, jengkol yang bagus adalah jengkol berumur tua.
Jengkol tua memiliki beberapa ciri fisik yang bisa dilihat dan dirasakan saat sedang membeli jengkol.
Selengkapnya, simak empat cara memilih jengkol yang bagus berikut ini.
1. Lihat warna jengkol
Seorang pembuat Jengkol Pelakor di Medan, Putri, dalam berita Kompas.com yang tayang minggu (1/9/2019) menuturkan bahwa jengkol tua memiliki warna putih kekuningan.
Dirinya juga menyampaikan, sebaiknya jangan memilih jengkol berwarna kuning mengarah ke hitam karena rasanya lebih pahit.
2. Lihat bentuk jengkol tua
Bentuk jengkol tua yang bagus menurut Putri adalah jengkol dengan bentuk agak menggembung.
Jengkol yang agak menggembung biasanya memiliki tekstur daging yang lebih empuk dibandingkan dengan jengkol berbentuk pipih.
3. Cium aroma jengkol
Jengkol tua juga bisa diketahui dari aromanya. Anda bisa mencium aroma jengkol menggunakan hidung.
Menurut Sulaeman, jengkol tua memiliki aroma yang kaya dan tidak menyengat.
"Kalau menurut saya, bau yang tua itu kaya, sedangkan kalau jengkol atau pete muda baunya menyengat tetapi tidak enak," tutur Sulaeman kepada Kompas.com, Rabu (15/9/2021).
4. Patahkan jengkol
Anda bisa mengetahui jengkol tua dengan cara sedikit mematahkannya. Jengkol muda cenderung crunchy dibandingkan jengkol tua.
Sulaeman menuturkan, jengkol tua memiliki tekstur yang liat atau sulit untuk dipatahkan.
"Kalau saya sih liat dari mudah dipatahkan atau tidak ya, soalnya semakin tua semakin liat atau sulit dipatahkan, sementara kalau muda itu agak crunchy lah ya," tutur Sulaeman seperti yang dilansir dari Kompas.com.
Artikel ini telah tayang di Nova.id dengan judul, Tips Masak Cepat untuk Pemula: Cara Membuat Jengkol Empuk Seperti Buatan Warteg