SajianSedap.com - Bagi Anda yang kerap mengiris bawang, baisanya sering beruai air mata bukan?
Rupanya hal ini bukan tanpa sebab.
Ternyata ada kandungan bawang bernaman enzim propanethial sulphoxide pada bawang, yang membuat Anda akan mengeluarkan air mata saat memotongnya.Saat dipotong, enzim tersebut akan terkena gas udara.
Kalau terkena air mata, enzim propanethial sulphoxide akan membentuk sulfenic acid dan menyebabkan mata perih dan berair.Alhasil, Anda akan menangis saat memotong bawang, apalagi jika jumlahnya banyak.
Untuk mengatasinya, ada beberapa orang yang bahkan menggunakan kacamata renang agar tidak terkena rasa pedih ini.
Tapi, mulai sekarang Anda tak perlu repot-repot lagi karena Anda bisa mencegahnya hanya dengan modal lilin.
Bagaimana bisa lilin digunakan agar tidak menangis saat potong bawang? simak ulasannya.
Cara Memotong Bawang agar Tidak Menangis
Lilin rupanya jadi cara yang jitu utnuk memotong bawang agar tidak menangis.
Bukan dicampur, melainkan cukup nyalakan di samping Anda saja.
Bagaimana hal ini bisa terjadi?
Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, saat bawang dipotong, enzim dalam bawang yang lepas ke udara membuat mata menjadi perih.
Gunanya lilin ini untuk menghilangkannya.Kemampuan api adalah menyingkirkan gas yang mengambang di udara, termasuk yang dihasilkan dari bawang.Dengan menyalakan lilin saat mengupas atau mengiris bawang, gas dari bawang dapat disingkirkan dengan mudah.
Jadi ketika Anda mengiris bawang apalagi dalam jumlah yang banyak, coba nyalakan lilin ya.
Selain menyalakan lilin, beberapa tips berikut ini juga bisa Anda lakukan sebelum mengiris bawang.
Salah satunya memasukkannya dalam kulkas terlabih dahulu.
1. Masukkan bawang ke kulkas atau freezerAgar tidak membuat mata perih, memasukkan bawang yang telah dikupas ke dalam kulkas.
Hal ini bisa mengurangi kadar enzim penyebab mata perih.Anda juga bisa merendam bawang-bawang tersebut ke dalam air es.
Diamkan bawang-bawang tersebut selama 10-15 menit sebelum dipotong.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
2. Menghilangkan akar bawangSebelum memotong bawang, sebaiknya buang akarnya.Hal ini dikarenakan enzim air mata merangsang dan terkonsentrasi di akar.
Sehingga jik Anda memotong bagian akar dulu, akan mencegah pelepasan semua uap berbahaya.Bahkan, koki profesional menggunakan metode ini untuk mengurangi rasa perih pada mata.3. Iris dari bagian atasTeknik mengiris bawang juga perlu dipertimbangkan.Agar tidak perih di mata, kamu bisa mulai memotong bawang dari bagian atas menuju pangkal.Hal ini dikarenakan kandungan zat sulfoksida paling banyak ada di dekat akar alias pangkal bawang.
4. Mengunyah makananAnda bisa memotong bawang sembari mengunyah makanan.Roti atau permen karet akan membuat aktivitas di mulutmu.Dengan aktivitas tersebut, maka tanpa sadar kamu akan bernapas melalui mulut.Oleh karena itu, gas yang akan terkena ke mata akan semakin berkurang.5. Potong bawang dekat jendelaAnda bisa memotong bawang di ruang terbuka atau dekat dengan ventilasi.Hal ini akan mengurangi gas dari bawang menuju mata.Selain itu, Anda juga bisa menyalakan kipas angin untuk menampis gas tersebut menuju ke mata.
6. Mengiris bawang dalam airAnda juga bisa mengiris bawang di dalam rendaman air.Air akan melarutkan senyawa sulfoksida dan gas iritan, sehingga tidak akan mengenai mata.Namun, cara ini kurang direkomendasikan karena kandungan gizi dalam bawang juga akan berkurang akibat larut dalam air.
Jadi mulai sekarang Anda tak perlu khawatir lagi mata perih saat memotong bawang.
Selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di GridKids.id dengan judul 10 Cara Mudah Mengiris Bawang Tanpa Bikin Mata Perih, Wajib Dicoba!