Rayakan Makan Siang Di Akhir Pekan Dengan Resep Bistik Daging Panggang Ini, Yuk!

By Dwi, Sabtu, 26 Maret 2022 | 09:00 WIB
Resep Bistik Daging Panggang, Sajian Sedap Dari Daging Untuk Makan Siang Di Akhir Pekan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Bistik Daging Panggang enak ini merupakan kreasi daging super nikmat yang bisa bikin makan siang di akhir pekan jadi lebih berkesan.

Meskipun sedikit sulit untuk membuat Resep Bistik Daging Panggang enak ini, pasti kita bakal terbayar dengan rasanya yang juara deh.

Dari pada bingung mau membuat menu apa untuk makan siang nanti, contek Resep Bistik Daging Panggang ini saja, yuk.

Baca Juga: Resep Gulai Itik Aceh, Menu Makan Siang yang Menawarkan Kelezatan yang Sempurna

Waktu: 60 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:400 gram daging has luar, diiris tipis lebar1/2 buah bawang bombay, dicincang halus1 sendok makan kecap inggris1/2 sendok makan kecap manis1 sendok makan saus tomat1/2 sendok teh garam1/2 sendok teh merica bubuk300 ml air

Bahan saus:1/2 buah bawang bombay, dicincang halus2 sendok makan tepung terigu250 ml kaldu daging3 buah tomat, direbus, dibuang kulitnya, dicincang halus3 sendok makan saus tomat1 sendok teh kecap inggris1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh pala bubuk50 ml susu cair2 sendok makan margarin untuk menumis

Bahan Pelengkap:150 gram buncis, potong 6 cm, direbus250 gram kentang, potong 6x1 cm, digoreng200 gram wortel, potong 6x1 cm, direbus

Cara Membuat Bistik Daging Panggang:

1. Panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan daging, kecap inggris, kecap manis, saus tomat, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.

2. Tuang air sedikit-sedikit. Masak sampai meresap. Panggang daging di atas wajan bergelombang sampai harum. Sisihkan.

3. Saus, panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.

4. Tuang kaldu sedikit – sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan tomat, saus tomat, kecap inggris, garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Aduk rata.

5. Tambahkan susu cair. Aduk sampai meletup-letup. Angkat.

6. Sajikan daging bersama saus dan pelengkap.

Baca Juga: Resep Tumis Buncis Sosis Enak Ini Bisa Bikin Si Kecil Jadi Doyan Menyantap Sayuran

 Baca Juga: Aroma Semerbak Dari Resep Sambal Bawang Bakar Ini Seketika Mencuri Perhatian Kita!

 Baca Juga: Resep Sate Banjar, Menu Serba Ayam Dengan Balutan Bumbu Sambal yang Mantap

 Baca Juga: Resep Sambal Goreng Terung Enak, Menu Pelengkap Untuk Mendobrak Nafsu Makan

 Baca Juga: Cuma 10 Menit Rebus Terong Lalu Makan Tiap Makan Siang, Mertua Sampai Tak Pernah Lagi Minum Obat Kolesterol Seumur Hidup