Rahasia Dapur Terbongkar, Cara Membuat Basreng Garing dan Renyah Harus Dilapisi Tepung ini Sebelum Digoreng, 100% Bikin Nagih!

By Ulfa, Sabtu, 19 November 2022 | 09:30 WIB
Cocok untuk dagang, begini cara membuat basreng yang renyah dan gurih kebangetan (Kolase TikTok @waktunyauntukmakan | @makaansukasuka (TribunSultra))

SajianSedap.com - Camilan tak pernah absen distok di rumah.

Apalagi saat mengerjakan tugas ataupun untuk sekedar bersantai, camilan harus sedia di samping kita.

Nah, salah satu jajanan yang disukai banyak orang adalah basreng (bakso digoreng).

Siapa yang suka makan basreng?

Diketahui basreng adalah camilan pedas dari bakso ikan yang diolah dengan cara digoreng sampai kering.

Biasanya, basreng dinikmati dengan bumbu cabai bubuk dan daun jeruk.

Camilan viral di media sosial ini banyak diburu karena rasa dan kerenyahannya.

Tapi, kita juga bisa membuat basreng garing dan renyah sendiri di rumah, kok!

Cara membuat basreng sendiri juga sangat mudah.

Kita hanya perlu ikuti beberapa langkah tips membuat basreng ini agar hasilnya seenak buatan pedagang.

Penasaran, kan?

Baca Juga: Ngapain Beli! Terbongkar 3 Tips dan Cara Membuat Baso Goreng Renyah Mengembang ala Pedagang Basreng, Besarnya Api Kompor Jadi Kunci

Tips Mudah Membuat Basreng Garing dan Renyah

Cara membuat basreng ini gampang-gampang susah, nih.

Maka dari itu, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan saat membuat basreng ini.

Dikutip dari Kompas.com, ketahui cara bikin keripik basreng saran dari penjual basreng di Surabaya berikut ini:

1. Pilih bakso ikan yang kenyal

Cara Membuat Bakso Ikan Kenyal Tanpa Boraks dan Pengenyal

Ira Pareira selaku pemilik usaha basreng pedas Kairashop.id di Surabaya membagikan cara bikin basreng kering.

Dimulai dari cara memilih bakso ikan.

Menurut Ira, pilih bakso ikan yang kenyal agar nanti hasilnya tidak terlalu kering.

“Itu pilih yang baksonya kenyal, jangan terlalu lembek. Karena nanti kalau terlalu lembek, waktu menggorengnya bisa lama.

Trus hasilnya juga enggak seberapa kering.” ujarnya kepada Kompas.com pada Jumat (04/03/2022).

Baca Juga: Waduh! Viral Mempelai Pria Beri Mas Kawin 1 Box Bakso Goreng di Bayar Tunai! Warganet Nyinyir, 'Masa Istri Kau Seharga Basreng!'

2. Lapisi bakso ikan dengan tepung terigu

Setelah memilih bakso ikan, saatnya memotong tipis-tipis atau berbentuk stik.

Cara memotong basreng bisa sesuai selera.

Namun terkadang bakso ikan terasa lengket di tangan dan saling menempel satu sama lain.

Oleh karena itu, Ira menyarankan untuk melapisi potongan bakso ikan dengan tepung terigu.

“Kalau bakso sudah dipotong, lapisi dengan tepung terigu biar tidak saling menempel. Itu melapisinya sebelum digoreng.” tuturnya.

3. Lakukan dua kali penggorengan

Ada cara membuat basreng agar hasilnya renyah dan tidak keras yaitu melakukan dua kali penggorengan.

Berdasarkan penuturannya, Ira melakukan dua kali penggorengan pada bakso ikan yang sudah dipotong.

“Pertama goreng dengan minyak panas. Goreng bakso sampai setengah matang.

Trus diangkat dan dimasukkan kembali ke minyak panas di wajan yang berbeda. Goreng sampai kering.” katanya.

Baca Juga: Resep Sukses Membuat Keripik Basreng Untuk Camilan Sore

“Basreng digoreng dua kali itu biar renyah dan kriuk. Selain itu, hasilnya bisa kering tetapi tidak keras” imbuhnya.

4. Tumis bumbu basreng

Kamu bisa menggunakan cabai kering bubuk sebagai bumbu basreng.

Tambahkan dengan irisan daun jeruk dan kencur sebagai penambah aroma basreng yang lebih lezat.

Bagaimana mudah, bukan?

Tunggu apalagi, yuk coba tips mudah cara membuat basreng ini, Sase Lovers!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Cara Membuat Basreng agar Renyah dan Tidak Keras, Goreng Dua Kali"

Baca Juga: Kalau Beli Mahal, Pedagang Bongkar Cara Buat Bakso Goreng Kopong Cuma Modal Rp.20 Ribu! Seisi Rumah Bisa Makan Sampai Puas