5 Langkah Memasak Bihun Agar Tidak Mudah Menggumpal dan Hancur, Bikin Sajian Jadi Lebih Nikmat

By Amelia Pertamasari, Rabu, 14 Desember 2022 | 08:00 WIB
Tips mudah memasak bihun agar tidak mudah menggumpal dan hancur. (Freepik)

SajianSedap.com - Bihun atau mihun merupakan nama salah satu jenis makanan dari Tiongkok, bentuknya seperti mi namun lebih tipis.

Mudah ditemui di pasaran, bihun jadi olahan favorit banyak orang Indonesia.

Berbeda dengan mie pada umumnya yang terbuat dari tepung, bihun berbahan dasar air dan pati tumbuhan seperti kentang, kacang hijau, atau singkong.

Biasanya, bihun dijual dalam keadaan kering dan keras.

Bihun dapat diolah dengan cara merendamnya dengan air hangat atau merebusnya sebentar.

Namun, cara memasak bihun juga tidak semudah kelihatannya. Sebab bihun memiliki tekstur lembut yang membuatnya cepat lembek jika dimasak terlalu lama.

Proses pengolahan yang keliru pun dapat membuat bihun hancur dan menggumpal setelah matang. 

Tentu ini membuat kita tidak senang dengan hasilnya.

Tapi kalau Anda mengikuti tips berikut ini, dijamin hasil olahan bihun tidak akan menggumpal dan hancur. Yuk simak!

Tips Memasak Bihun Agar Tidak Mudah Menggumpal dan Hancur

Untuk mendapatkan bihun yang bagus, proses persiapan hingga setelah memasaknya perlu diperhatikan.

Berikut ini ada 5 tips yang bisa diikuti untuk memasak bihun yang hasilnya bagus dilansir dari oureverydaylife.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Bihun Goreng Sosis, Inspirasi Bekal Sekolah yang Enak Dan Praktis

1. Rendam dalam air hangat

Sebelum diolah menjadi sajian lain, rendam bihun kering dalam air hangat untuk melunakannya.

Jangan merendamnya dalam air panas karena dapat membuatnya lembek sehingga mudah menggumpal saat diolah.

Cara merendamnya, terlebih dahulu tempatkan bihung kering dalam mangkuk dan tuangkan air hangat sehingga terendam sepenuhnya.

2. Waktu perendaman

Aduk bihun dengan hati-hati setiap menit atau lebih untuk melonggarkannya saat bihun mulai melunak.

Seharusnya hanya perlu 4 atau 5 menit untuk sepenuhnya merehidrasi dan memasak, jadi sering-seringlah mengecek kelembutan bihun.

Memasak bihun terlalu lama akan membuatnya lebih lengket.

Jika berencana untuk mengolah bihun menjadi tumisan, masaklah sekitar separuh waktu, agar tidak terlalu matang saat ditumis

3. Bilas dengan air dingin

Tips mengolah bihun.

Setelah cukup waktu perendaman dan matang, buang air dari bihun.

Lalu bilas bihun dengan air dingin untuk menghentikan proses pemasakan.

Membilas secara menyeluruh juga membantu mengurangi kandungan tepung yang membuat bihun saling menempel.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Bihun Jagung Goreng Kikil Enak Dan Mudah Dibuat Untuk Bekal Buah Hati

4. Tambahkan minyak

Siram bihun dengan sedikit minyak wijen jika tidak langsung digunakan.

Jika perlu menyiapkan elemen lain untuk hidangan, bihun akan mulai menempel lagi saat dingin, jadi tambahkan sedikit minyak wijen.

Minyak wijen tak hanya mencegah bihun agar tidak lengket namun juga sambil menambahkan sedikit rasa.

5. Tutup wadah bihun

Tutup mangkuk bihun dengan kain lembab sampai Anda siap menggunakannya.

Menjaga kelembapan bihun juga akan mencegah lengket saat didiamkan dan juga akan mencegahnya mengeras kembali.

Beberapa penggumpalan mungkin masih terjadi, tetapi akan mengendur lagi saat mengolahnya.

Artikel ini telah tayang di oureverydaylife dengan judul How to Cook Vermicelli Noodles Without Sticking

Baca Juga: Resep Sup Bihun Kuah Tom Yam, Menu Berkuah Dengan Rasa yang Tak Biasa Untuk Lengkapi Menu Makan Malam