Kebanyakan Orang Gak Tahu, 5 Hal Ini Pantang Dilakukan Saat Masak dengan Presto, Bisa Sebabkan Ledakan yang Berujung Rumah Sakit

By Virny Apriliyanty, Senin, 26 Desember 2022 | 15:10 WIB
Pantangan menggunakan presto yang harus Anda tahu (blog.pamperedchef.com)

SajianSedap.com - Kenapa banyak pemula takut menggunakan presto saat memasak?

Soalnya, ada banyak hal yang pantang dilakukan saat masak dengan presto.

Kalau pantangan ini dilanggar, bisa-bisa presto meledak hingga tak jarang berujung dengan korban jiwa, lo.

Makanya, masak dengan presto memang tidak main-main hukumnya.

Tapi, kita sebenarnya juga jangan jadi takut menggunakan presto.

Soalnya presto amat sangat memudahkan hidup.

Yang perlu kita lakukan adalah mengetahui betul aneka pantangan saat masak dengan presto sehingga proses memasak jadi aman.

Nah, ini dia 5 hal yang pantang dilakukan saat masak dengan presto.

5 Hal Ini Pantang Dilakukan Saat Masak dengan Presto

1. Jangan membuka panci presto saat memasak

Panci presto pantang dibuka saat tengah proses memasak. 

Soalnya, panci presto bekerja dengan sistem uap bertekanan tinggi sehingga kita tidak boleh membukanya di tengah-tengah proses memasak.

Kalau nekat, ledakan akan terjadi.

Baca Juga: Awas Meledak! Ini Tips Aman Membuka Panci Presto Setelah Merebus Bahan Makanan