SajianSedap.com - Bayam menjadi salah satu sayuran yang sering kita masak.
Biasanya, hidangan dari bayam yang paling umum adalah bening bayam.
Kita bisa menemuinya di warteg dan tempat makan lain.
Tapi sayang sekali bayam termasuk sayuran yang nutrisinya mudah hilang.
Kalau dimasak dengan cara yang salah, zat gizi dari bayam akan hilang begitu saja.
Biar nutrisinya tetap terjaga, Anda bisa memasak bayam dengan langkah seperti ini.
Cara Memasak Bayam agar Nutrisinya Terjaga
1. Dikukus
Ketika membuat bening bayam, Anda bisa mengukusnya terlebih dahulu.
Cara ini nggak akan membuat nutrisi dari bayam hilang begitu saja.
Untuk melakukannya juga sangat mudah.
- Siapkan panci berisi air dan saringan.
Baca Juga: Resep Sayur Bayam Tumis Enak Dan Sehat Ini Bisa Dibuat Kurang Dari 30 Menit!
Pastikan air tidak sampai mengenai saringan.
- Kemudian ebus air dengan api sedang-tinggi sampai mendidih.
- Kecilkan api, masukkan bayam.
- Tutup panci.
Kukus bayam selama 2-5 menit hingga empuk dan warnanya hijau terang.
- Angkat bayam dan tiriskan.
Gampang banget, kan?
Jika bayam terasa hambar, Anda dapat membumbui bayam kukus dengan garam.
Menambahkan garam nggak akan mengurangi nutrisinya kok.
2. Ditumis
Kalau bayam akan ditumis, ada cara yang cukup berbeda.
Biasanya, kita akan menggunakan minyak untuk menumis.
Tetapi agar nutrisinya tidak hilang, Anda bisa menumisnya tanpa minyak.
Daun bayam mengandung cukup banyak air.
Jadi tak perlu khawatir bayam jadi gosong, sehingga Anda dapat menumisnya tanpa tambahan minyak goreng.
- Siapkan wajan antilengket.
- Lalu panaskan di atas kompor dengan api sedang.
- Masukkan semua bayam.
Tak perlu khawatir ketika memasukkan bayam sekaligus.
Bayam akan menyusut sehingga tidak apa-apa memasukkannya ke wajan dalam jumlah banyak.
- Gunakan capit untuk mengaduk bayam agar matang merata.
- Masak sampai warna bayam menjadi hijau terang.
Sase Lovers dapat menambahkan bumbu sesuai selera misalnya garam dan lada.
Boleh juga ditambah bawang putih dan bumbu lain.
- Kemudian, angkat dan tiriskan bayam.
Setelah cukup dingin, peras bayam.
Nah itu dia cara memasak bayam agar nutrisinya tidak hilang.
Sekarang tak perlu khawatir lagi ya.
Asalkan cara memasaknya benar, bayam akan tetap bergizi.
Semoga bermanfaat ya.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul 2 Cara Masak Bayam agar Nutrisinya Terjaga, Butuh Waktu 5 Menit
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Bayam Gulung, Ide Menu SarapanSeru Untuk Si Kecil yang Praktis Dibuat