SajianSedap.com - Yang suka makan di warung makan seperti warteg pasti tak asing dengan olahan kentang yang satu ini.
Tak lain dan tak bukan adalah kentang mustofa.
Walau bentuknya kecil, banyak yang menyantap olahan ini hanya dengan nasi putih hangat.
Banyak juga yang menjadikannya sebagai camilan untuk disantap bersama keluarga.
Walau laris manis, jarang ada yang sadar kalau asal usul dari masakan ini berasal dari celoteh Presiden Pertama RI, Ir Soekarno.
Asal Usul Kentang Mustofa
Nama Mustofa sendiri berasal dari nama koki Istana Cipanas bernama Opo Mustopa.
Sang koki tersebut mengolah kentang-kentang sisa dari olahan menu makanan yang disajikan kepada Presiden.
Kentang-kentang tersebut dipotong kecil-kecil menyerupai korek api, yang kemudian digoreng garing dan dilumuri bumbu balado.
Suatu hari Presiden Soekarno bertanya, kenapa tak ada kentang mustofa di meja makannya.
Dari situlah asal usul kentang mustofa berasal.
Jika sudah tahu asal usul namanya, tak ada salahnya mengetahui trik membuat kentang mustofa yang tak menggumpal.