SajianSedap.com - Bagi anda penggemar kudapan manis, tentu puding, jelly dan agar-agar bukan hal yang asing.
Apalagi ketiga kudapan ini cukup mudah ditemukan di pasaran.
Meskipun demikian sebagian orang ternyata masih kebingungan membedakannya loh.
Khusunya membedakan jelly dan agar-agar.
Baik puding, jelly dan agar-agar memang memiliki tekstur yang hampir sama yaitu kenyal.
Karena kesamaan tekstur ini sebagian orang menganggap ketiganya berbahan dasar rumput laut yang memang dikenal bisa membuat tekstur makanan kenyal.
Baca Juga: Cara Simpan Puding Agar Tidak Mudah Berair dan Basi, Jangan Taruh dalam Freezer
Meski terlihat sama namun sebenarnya memiliki perbedaan signifikan baik dari segi bahan baku maupun proses pembuatannya.
Berikut ini merupakan perbedaan puding, jelly dan agar yang dipaparkan dalam beberapa aspek, termasuk bahan baku dan cara pengolahan.
Ketahui Perbedaan Puding, Jelly dan Agar-agar
1. Bahan baku
Puding umumnya dibuat dari campuran susu, gula, dan bahan pengental seperti tepung maizena atau telur.
Puding bisa memiliki variasi rasa, termasuk coklat, vanilla, buah-buahan, dan lainnya.
Jelly dibuat dari sari buah, gula, dan pektin atau gelatin.