Ternyata Kandungan Gizi Ikan Nila Tak Kalah dari Salmon, Ini Manfaatnya untuk Kesehatan

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 3 Februari 2024 | 17:40 WIB
Manfaat konsumsi ikan nila untuk kesehatan. (Sasiwimon Phetawut)

Baca Juga: Dilarang Keras Saat Imlek, Salah Satu Bagian Lobster Ini Ternyata Ampuh Cegah Penyakit Mematikan

5. Menjaga kesehatan kulit dan mencegah penuaan dini

Kandungan omega-3 dalam ikan nila memiliki peran penting dalam menjaga kelembapan kulit, mengurangi peradangan, serta memperbaiki kondisi kulit yang kering dan gatal.

Selain itu, selenium yang terdapat dalam ikan ini berkolaborasi dengan merangsang vitamin E dan C, yang bermanfaat untuk kesehatan kulit.

Antioksidan ini efektif dalam mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas, mengurangi risiko munculnya tanda-tanda penuaan seperti keriput, kulit kendur, garis halus, dan bercak hitam.

6. Ikan nila menjaga kesehatan mata

Penelitian yang diterbitkan di jurnal Frontiers in Nutrition mengungkapkan bahwa vitamin A, terutama dalam bentuk retinoid dan provitamin karotenoid, memiliki berbagai peran penting dalam tubuh, termasuk mendukung kesehatan mata dan sistem kekebalan.

Jadi ikan nila dapat menjaga kesehatan penglihatan dan dapat membantu mencegah penyakit mata, seperti degenerasi makula dan rabun senja.

Baca Juga: Benarkah Makan Ikan Gabus Bisa Percepat Penyembuhan Luka Pasca Operasi Caesar? Begini Kata Ahli