Trik Jitu Membuat Sambal Goreng Kentang Tidak keriput, Mertua Langsung Minta Resepnya

By Ersi PW, Minggu, 25 Februari 2024 | 11:13 WIB
Tips membuat sambal goreng kentang (Kompascom)

SajianSedap.com - Sajian sambal goreng kentang siapa pun pasti tak menolak jika disajikan di atas meja.

Biasanya, sambal goreng kentang disajikan bersama pete atau ati ampela. 

Ada juga yang menambahkan buncis untuk memberi warna.

Sase Lovers ingin membuat sambal goreng kentang hari ini?

Ya, susah-susah gampang memang membuatnya. 

Namun, lauk ini kerap kali dijadikan untuk hidangan atau bekal.

Karena bisa disimpan dan dimasak lagi.

Untuk membuat sambal goreng kentang yang bentuknya tetap cantik usai dimasak, ada beberapa cara yang harus dilakukan.

Sase Lovers bisa ikuti tips berikut ini, ya!

Tips Memasak Sambal Goreng Kentang Tak Keriput

Ukuran kentang

Ukuran kentang menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan saat membuat makanan lezat ini.

Sebaiknya potong kentang dalam ukuran yang tidak terlalu kecil.

2 x 2 cm adalah ukuran yang paling pas.

Semakin kecil kentang, maka akan potensi kentang keriput akan semakin besar.

Baca Juga: Satu Komplek Bisa Heboh, Begini Cara Gampang Membuat Sambal Goreng Kentang Agar Tidak Keriput

Goreng Kentang Hanya Sampai Berkulit

Faktor yang paling berpengaruh adalah proses menggoreng kentang.

Ingat, kentang hanya perlu digoreng sampai berkulit saja, bukan sampai matang.

Jadi, masukkan kentang ke dalam minyak yang sudah panas betul, kemudian angkat saat telah berkulit.

Penggorengan hanya bertujuan menghalangi air keluar ketika kentang dimasak dengan bumbu dan mencegah kentang hancur.

Tapi jika sudah keriput, air berarti telah keluar saat digoreng.

Itu sebabnya kentang jadi terasa kering dan tidak enak.

Langsung Masak Setelah Digoreng

Kentang sebaiknya harus langsung dimasak dengan bumbu setelah digoreng.

Kentang yang disimpan seharian misalnya, akan jadi keriput dan kering.

Jika ingin menyetok, tumis saja bumbunya jauh-jauh hari, lalu simpan dalam freezer.

Hati sapinya juga boleh direbus lalu dipotong-potong, kemudian simpan di freezer.

Sehari sebelum dikonsumsi atau untuk acara besar, goreng kentang lalu tinggal tambahkan ke dalam bumbu dan campurkan bahan lainnya.

Itu dia beberapa cara sederhana yang harus kita lakukan untuk mencegah kentang jadi keriput.

Selamat mencoba!

 Baca Juga: Terbongkar Rahasia Sambal Goreng Kentang di Warteg Bisa Laris Manis, Ibu-ibu Akhirnya Bisa Buat Sendiri di Rumah