SajianSedap.com - Resep Perkedel Tahu Kemangi yang enak ini untuk proses membuatnya cukup mudah.
Makanya, menu serba gorengan satu ini bisa selalu diandalkan untuk jadi pelengkap menu utama hari ini.
Perpaduan rasa yang enak dan aroma yang mantap dari menu praktis satu ini membuatnya langsung dicari begitu disajikan.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 20 Buah
Bahan:
1 buah tahu cina, haluskan
3 batang kemangi, petiki, iris halus
1 butir telur, kocok lepas
1 sendok makan tepung sagu
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
500 ml minyak, untuk menggoreng
Bumbu Halus:
1 sendok makan bawang merah goreng
2 buah cabai keriting, goreng
1/2 sendok teh ketumbar
Cara Membuat Perkedel Tahu Kemangi:
1. Campur tahu, kemangi, telur, dan bumbu halus. Aduk rata.
2. Ambil sedikit campuran tahu. Bentuk bulat pipih.
3. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.
Baca Juga: Meski Tidak Suka Makan Sayur, Resep Perkedel Bayam yang Enak Ini Tetap Digemari keluarga
Baca Juga: 5 Ide Resep Bekal Sekolah Serba Perkedel Untuk Pelengkap yang Mudah Dibuat
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
KOMENTAR