SajianSedap.com - Beras dianggap sebagai makanan pokok yang sangat penting dalam budaya makan Indonesia.
Ini adalah sumber karbohidrat utama bagi sebagian besar penduduk Indonesia, umumnya diolah menjadi nasi.
Karena nasi sudah menjadi asupan makanan setiap waktu, maka banyak orang menyetok beras di rumah mereka.
Apalagi dengan harga yang cukup terjangkau, beras dapat dijangkau oleh banyak kalangan.
Namun permasalahan umum saat menyimpan beras dalam waktu yang lama adalah munculnya serangga seperti kutu beras.
Sehingga tak jarang beras dibuang begitu saja karena repot untuk membuang kutu beras yang jumlahnya tak sedikit.
Bagi orang yang cukup sabar dan teliti, mereka memilih satu per satu kutu di dalam beras ataupun menjemurnya di bawah sinar matahari.
Tapi itu semua bukan satu-satunya cara, sebab ada cara yang lebih mudah daripada beras Anda dihinggapi serangga atau dimakan ayam peliharaan.
Berikut ada cara lebih mudah yang bisa Anda coba di rumah.
Berikut cara mengusir kutu beras menurut The Indian Express tanpa perlu memisahkan satu per satu kutu.
Beras yang terdapat kutu beras itu dijamin bisa terselamatkan.
Cara menghilangkan kutu beras secara alami adalah dengan menaruh daun salam ke dalam tempat beras.
Daun salam memiliki aroma kuat yang tidak disukai kutu beras.
Caranya, keringkan daun beras di bawah sinar matahari atau di dalam oven. Kemudian, taruh daun beras ke dalam kotak penyimpanan beras.
Menaruh cengkeh ke dalam butiran beras juga bisa mengusir kutu. Seperti daun salam, cengkeh juga memiliki aroma yang tidak disukai kutu.
Namun, cara menghilangkan kutu yang satu ini agak berisiko karena bisa mengubah rasa beras.
Taruh beberapa cengkeh di mangkuk kecil dan letakkan di tengah-tengah butiran beras.
Hal ini juga memudahkanmu mengambil cengkeh saat kutu sudah keluar dari beras.
Beberapa siung bawang putih juga bisa mengusir kutu beras secara ampuh.
Sama halnya dengan cengkeh, bawang putih juga memiliki aroma yang kuat dikhawatirkan bisa mengubah rasa beras.
Simpan bawang putih di kantong kain kecil agar penggunaan bawang putih tetap aman.
Simpan beras yang berkutu di dalam lemari es atau freezer untuk mengusir kutu beras. Simpan selama 3 hari lamannya.
Menyimpan beras di dalam lemari es juga bisa menghindari kutu yang bersarang di butiran beras.
Sama seperti manusia, kutu beras juga membutuhkan kondisi lingkungan tertentu untuk kelangsungan hidupnya.
Siram air mendidih pada beras akan membunuh semua kutu dan juga telurnya.
Kutu yang mati akan mulai mengambang di permukaan mangkuk, dan kita dapat dengan mudah menyingkirkannya.
Metode ini cocok untuk beras dengan jumlah kecil atau ketika anda hendak memasak beras.
Selain itu, kutu beras suka tempat gelap dan lembab, yang berarti mereka akan sangat tidak nyaman di bawah sinar matahari.
Jemur beras di bawah sinar matahari langsung sekitar satu hari, dan hama ini akan lari dengan sendirinya.
Walaupun dapat dikatakan beras putih, jasmine, dan basmati awet sampai bertahun-tahun tidak menutup kemungkinan bisa busuk.
Berdasarkan Spoon University, tanda beras busuk atau kualitas tidak baik terlihat dari munculnya kutu.
Sementara, beras cokelat yang kualitasnya buruk terlihat dari teksturnya sangat berminyak dan berbau tidak sedap seperti asam.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Cara Hilangkan Kutu Beras dengan Sederhana
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR