SajianSedap.com - Brokoli adalah satu jenis sayuran hijau yang digemari berbagai orang dan kalangan.
Ini merupakan salah satu sayuran yang termasuk dalam keluarga kubis-kubisan atau brassica.
Mirip dengan kembang kol, hanya saja brokoli memiliki warna hijau pekat di bagian kepala bunga.
Ini adalah sayuran yang mengandung vitamin C, beta karoten, protein, asam folat, kalsium dan zat besi yang sangat baik dikonsumsi.
Biasanya, brokoli dijadikan olahan seperti cah, tumisan seafood, atau sup dengan rasanya yang khas, sedikit pahit, manis, dan gurih, terutama jika dimasak dengan baik.
Meski begitu, tak semua orang mau mengonsumsi brokoli sebab seringkali menemukan ulat di sela-selanya.
Membuat beberapa orang merasa takut atau jijik jika sampai harus menemukan dan makan ulat pada brokoli.
Nah, ini bisa disebabkan oleh pembersihan dalam persiapan brokoli yang kurang maksimal.
Tapi tahukah Anda bagaimana cara membersihkan brokoli yang benar?
Jika belum tahu coba simak berikut ini agar Anda mau mengonsumsi brokoli dan tak khawatir lagi menemukan ulat pada makanan Anda.
Cara cuci brokoli agar bersih dan ulatnya hilang dilansir dari Leaf TV adalah sebagai berikut.
Baca Juga: Resep Nasi Brokoli Sosis, Menu Sehat Nan Mewah Untuk Ide Menu Sarapan Ataupun Menu Bekal
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR