Lantas bagaimana cara membaut kremesan ayam ini.
Bahan kremesan:
- 450 ml air
- 2 butir telur, kocok sebentar
- 8 sdm tepung tapioka
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap rasa
- 1 sdt kaldu bubuk instan
- 2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt merica bubuk
Cara membuatnya pun mudah.
Campur air, telur, tepung tapioka, garam, penyedap rasa, kaldu bubuk, gula pasir, dan merica menjadi satu.
Aduk rata hingga menjadi adonan licin.
Tuang delapan sendok makan adonan di atas minyak panas hingga berwarna kuning kecoklatan dan kering.
Angkat dan tiriskan.
Letakkan ayam goreng di atas piring saji, beri kremesan di atasnya.
Sajikan selagi hangat.
Jika tidak memakai ayam, kremesan ini juga bisa dijadikan taburan nasi loh.
Selamat mencoba di rumah Sase Lovers!Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Resep Ayam Kremes Rumahan, Bikin Tanpa Baking Powder