Mantan Chef Resto Bongkar Penyebab Tumis Kangkung Hitam dan Tidak Hijau Segar, Ternyata Penyebabnya Karena Kesalahan Sepele Ini

By Virny Apriliyanty, Sabtu, 22 Oktober 2022 | 11:50 WIB
Agar tumis kangkung gak hitam baiknya masak dengan menggunakan api besar. (thaifoodparadise.com)

SajianSedap.com - Tumis kangkung ala resto hasilnya memang beda banget dari buatan rumah.

Soalnya, tumis kangkung di restoran segar dan hijau banget warnanya.

Tapi kalau bikin di rumah, tumis kangkungnya malah agak menghitam.

Nah, sebenarnya memang ada penyebab utama tumis kangkung hitam.

Memang ada kesalahan yang tanpa sadar kita lakukan.

Yuk, cari tahu penyebab tumis kangkung hitam dan tidak hijau segar ini.

Penyebab Tumis Kangkung Hitam

Ya, kangkung memang susah diajak kompak.

Diangkat masih segar, 5 menit kemudian sudah menghitam warnanya.

Dan sayangnya juga, tidak ada tips khusus untuk benar-benar menghilangkannya.

Sudah karakter kangkung seperti itu.

Baca Juga: Resep Kangkung Siram Petis Kacang, Menu Pelengkap Sederhan Dengan Cita Rasa yang Khas

Tetapi tenang, ada beberapa cara untuk mengatasinya, kok.

Yuk belajar cara menumis kangkung yang benar agar warnanya tetap hijau, tidak hitam dan layu.

1. Tidak Pilih Kangkung yang Besar

Misalnya, kangkung dari Sukabumi atau Manado.

Kangkung ini besar dan sedikit lebih tebal sehingga tidak mudah layu.

Tetapi ingat, tumis batangnya dulu, setelah matang baru masukan daunnya.

2. Tidak Campur Bumbu dalam Mangkuk

Bumbu apa yang paling sering digunakan untuk membuat kangkung.

Biasanya ada saus tiram, taoco, terasi, kecap manis, dan garam.

Nah, agar kangkung tidak perlu dimasak terlalu lama, campur dulu aneka bumbu dalam mangkuk.

Kalau perlu bersama air (kalau pakai).

Baca Juga: Bukan Daunnya, Akar Kangkung Diam-diam Punya Manfaat Rahasia Ini, Jangan Dibuang

Begitu kangkung berubah warna setelah ditumis, langsung siram campuran bumbu.

Begitu mendidih, langsung angkat dan langsung disantap.

3. Tidak Dibuat Kangkung Hotplate

Siapkah piring hotplate dari baja.

Panaskan sampai panas betul.

Sementara itu, siapkan juga saus atau bumbu kangkung yang panas.

Taruh hotplate di meja makan.

Segera saja taruh kangkung di atasnya dan siramkan dengan saus.

Kangkung tidak ditumis dalam wajan sehingga warnanya pasti masih hijau dan segar.

4. Tidak Langsung Disantap

Kunci utama kangkung yang berwarna hijau adalah langsung disantap dan dihabiskan setelah matang.

Baca Juga: Dari Namanya Saja, Kita Tahu Kalau Resep Kangkung Belacan Ini Rasanya Mantap Banget

Coba pikirkan, di restoran, kangkung yang tersaji langsung dihabiskan begitu sampai di meja kita kan?

Itu sebabnya kangkung masih optimal warna hijau dan kerenyahannya.

Coba dibungkus ke rumah.

Tampilannya juga pasti sudah agak menghitam.

Tapi, tips menumis kangkung agar tetap hijau warnanya ini boleh sekali dicoba di rumah, lo.

Paling tidak, warna kangkung akan hijau cantik dan tidak menghitam sejak dari wajan.

Kangkung yang seperti ini pasti lebih disukai keluarga.

Makan sayur pun jadi lebih berselera.