Selain Praktis, Resep Cah Kembang Kol Bakso Ikan Ini Salah Satu Hidangan Sehat Dan Juga Nikmat

By Dwi, Sabtu, 9 Juli 2022 | 11:00 WIB
Resep Cah Kembang Kol Bakso Ikan, Sajian Kilat Dan Sehat yang Cocok Untuk Pelengkap Makan Siang Di Akhir Pekan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Cah Kembang Kol Bakso Ikan yang praktis ini dibuat ini ternyata salah satu hidangan sehat yang kaya akan nutrisi dan nikmat.

Sehingga Resep Cah Kembang Kol Bakso Ikan enak dan praktis ini tak boleh kelewatan disajikan sebagai menu pelengkap makan siang di akhir pekan.

Apalagi, untuk membuat Resep Cah Kembang Kol Bakso Ikan yang enak ini kita hanya butuh waktu 20 menit saja.

Baca Juga: Resep Sup Caisim Kembang Kol, Sajian Berkuah Hangat yang Sedap Dan Segar

Waktu: 20 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:1 bonggol kembang kol, potong perkuntum8 buah bakso ikan, potong-potong2 siung bawang putih, cincang kasar1/2 buah bawang bombay, potong panjang2 cm jahe, memarkan3 buah cabai hijau besar, potong serong1 buah tomat merah, potong-potong2 sendok makan kecap ikan1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir150 ml air1 sendok teh minyak wijen2 batang daun bawang, iris serong2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Cah Kembang Kol Bakso Ikan:

1. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum

2. Masukkan cabai hijau dan tomat. Aduk sampai layu.

3. Tambahkan kembang kol dan bakso ikan. Aduk sampai layu.

4. Bubuhi kecap ikan, kaldu ayam bubuk, garam, merica, dan gula. Aduk rata.

5. Tuang air. Aduk rata. Masak sampai matang dan bumbu meresap. Menjelang diangkat, masukkan minyak wijen dan daun bawang. Aduk menyebar.

Baca Juga: Benyek Kalau Disimpan Pakai Plastik, Cara Simpan Kembang Kol Supaya Tetap Segar Pakai Trik Rahasia Ini, Ibu-ibu Cobain Deh

 Baca Juga: Resep Cah Kembang Kol, Menu Akhir Bulan Sedap yang Bisa Dibuat Dalam Waktu Singkat

 Baca Juga: Resep Sayur Kembang Kol Bersantan, Sayuran Berkuah Sedap Dengan Isian yang Mantap

 Baca Juga: Resep Sup Makaroni Sosis Kembang Kol, Menu Pelengkap Sempurna Perpaduan Pasta Dan Sayuran

 Baca Juga: Resep Kembang Kol Wortel Tumis Otak-Otak Enak, Menu Tumisan Praktis yang Tak Boleh Terlewat